PANDEGLANG, - Salah seorang pengusaha tani asal Kadusumbul Kecamatan Karang Tanjung, Ubad Subadri yang kini bergabung di Partai Gerindra Kabupaten Pandeglang dan siap untuk menjadi Calon Legislatif (Caleg) DPRD Pandeglang dari Daerah pemilihan (Dapil) 1 yaitu Kecamatan Pandeglang, Cadasari, Karang Tanjung, Koroncong, Majasari dan Kaduhejo.
Ubad Subadri menyatakan dirinya telah mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pandeglang melalui Partai Gerindra dengan nomor urut 8 di Dapil 1 Pandeglang.
Baca juga:
Tony Rosyid: Plus Minus NU Dukung Anies
|
"Insya Allah bismillah saya mencalonkan diri sebagai Caleg DPRD Pandeglang dari daerah pemilihan 1 Pandeglang. Mohon doa dan dukungannya dari masyarakat, " ungkap Ubad Subadri saat berbincang dengan wartawan, Rabu (24/05/2023).
"Saya cinta terhadap Pak Prabowo sebagai Ketum Partai Gerindra yang membela hak-hak para petani dan buruh tani. Makanya saya akan memperjuangkan para petani dan ekonomi kerakyatan, dimana infrastruktur jalan yang harus didorong agar harapan rakyat bisa terwujud, " sambungnya lagi.
Baca juga:
PKB Optimis Raih Suara DPR RI Dapil Banten 1
|
Subadri menjelaskan tekadnya untuk maju menjadi Caleg DPRD Pandeglang dari partai besutan Prabowo Subiyanto yang kini menjadi Calon Presiden di Pemilu 2024 mendatang, dirinya akan melaksanakan visi misi partai diantaranya menjadi Partai Politik yang mampu menciptakan kesejahteraan rakyat, keadilan sosial dan tatanan politik negara yang melandaskan diri pada nilai-nilai nasionalisme dan religiusitas dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 yang senantiasa berdaulat di bidang politik, berkepribadian di bidang budaya dan berdiri diatas kaki sendiri dalam bidang ekonomi.
"Misinya mempertahankan kedaulatan dan tegaknya NKRI dan Mendorong pembangunan nasional yang menitikberatkan pada pembangunan ekonomi kerakyatan, pertumbuhan ekonomi masyarakat khususnya di Dapil 1 Pandeglang, " terang Subadri yang kini merintis usaha dibidang pertanian ini.
Kini dirinya rajin turun untuk mendekati dan bersilaturahmi denga semua komponen masyarakat di Dapil 1 Pandeglang ini.
"Insya Allah saya turun untuk melihat kondisi masyarakat dan mendengar keluh kesah. Intinya menjalin silaturahmi dengan masyarakat, " pungkasnya.***
Penulis: SN