Akibat Hujan Deras Disertai Angin Kencang Banyak Pohon Tumbang di Pandeglang

    Akibat Hujan Deras Disertai Angin Kencang Banyak Pohon Tumbang di Pandeglang

    PANDEGLANG, BANTEN, - Akibat hujan disertai angin kencang mengguyur wilayah Kabupaten Pandeglang banyak pohon tumbung dibeberapa titik terutama di pusat kota Pandeglang, Senin (20/03/2023) sekitar pukul 14.00 WIB.

    Pantauan awak media di lapangan pohon tumbang di alun-alun Pandeglang, depan panca niti, Tenjo Laya jalan raya Rangkasbitung, di depan MUI Pandeglang dan depan Hotel Pandeglang Raya pohon besar menutup jalan raya Labuan-Pandeglang.

    Menurut Sekretaris Camat (Sekmat) Pandeglang, Mohamad Apendi berdasarkan laporan dari masyarakat banyak pohon tumbang, saat ini bersama camat unsu Muspika Pandeglang sedang meninjau lokasi ke beberapa titik pohon tumbang tersebut.

    "Iya hujan angin kencang selama 1 jam lebih mengakibatkan banyak pohon tumbang ke beberapa ruas jalan, sehingga arus lalu lintas terhambat, seperti jalan Raya Rangkasbitung, Jalan Raya Labuan dan di depan panca niti alun-alun Pandeglang, " terang Muhamad Apendi.

    Apendi menuturkan, berdasarkan laporan masyarakat banyaknya pohon tumbang yang menimpa rumah dan salah satu ponpes, pihaknya terus berkoordinasi dengan pihak BPBD Pandeglang dan Polsek Pandeglang untuk upaya penanganan.

    "Dalam kejadian musibah pohon tumbang dan beberapa reklame tidak ada korban jiwa. Kita masih di lapangan dengan pihak kepolisian dan BPBD untuk melakukan pemotongan pohon tumbang yang menutup arus lalulintas, " kata mantan Lurah Pandeglang ini singkat, seraya menambahkan pihaknya juga banyak menerima laporan warga beberapa rumah warga tertimpa pohon tumbang yang terjadi sore itu.

    "Ada beberapa rumah yang tertimpa pohon tumbang, tapi kami belum menerima laporan lebih rincinya, " pungkasnya. 

    Sementara Kapolsek Pandeglang, AKP Osman Sigalingging membenarkan soal banyaknya pohon tumbang tersebut.

    "Kita masih mengecek beberapa lokasi pohon tumbang yang menutup arus jalan seperti di Cikupa jalan raya Labuan, di Tenjolaya arah Rangkas, dan Alun-alun Pandeglang. Kita masih dilokasi, " kata Kapolsek.

    Untuk adanya korban atau kerugian materi, lanjutnya masih dilakukan pendataan lebih akurat.

    "Sampai sore ini (pukul 17.30 WIB) masih sedang berjalan untuk pengamanan arus lalu lintas, karena BPBD sedang melakukan upaya penanganan, " ujarnya.***

    Penulis: SN 

    Asep Ucu SN

    Asep Ucu SN

    Artikel Sebelumnya

    Ribuan Pencaker Ngadu Nasib di Job Fair...

    Artikel Berikutnya

    Modus ATM Ketelan, Tabungan Giro Nasabah...

    Berita terkait